Jual gamis anak perempuan murah
Beranda · Toko

FASE KEHAMILAN TRIMESTER KETIGA

Pada trimester ketiga ini sebaiknya berpikir untuk mencari tahu tentang bagaimana cara menyusui yang benar, belajar mengenal pertanda kelahiran dan mencari info serta fakta tentang bedah caesar.



Perubahan Tubuh


Beberapa rasa ketidaknyamanan yang terjadi pada trimester kedua bakal berlanjut pada fase trimester ketiga ini. Ditambah lagi dengan ada wanita yang merasakan sesak napas, dan akan sering pergi ke kamar mandi untuk membuang air kecil. Hal ini terjadi karena janin didalam rahim semakin besar dan perlu lebih banyak ruang sehingga banyak memberi tekanan pada tubuh sang calon ibu.


Tapi tidak ada yang perlu dikhawatirkan, karena hal tersebut wajar terjadi. Berikut rasa nyeri dan sakit yang sering muncul pertama kalinya selama trimester ketiga ini:




  • Mulas-mulas

  • Pergelangan kaki, tangan, dan wajah mulai membesar

  • Wasir

  • Mengencangnya payudara

  • Susah untuk tidur


Ketika dekat akan melahirkan, leher rahim akan menjadi lebih tipis dan menjadi lebih lembut. Proses ini normal terjadi, alamiahnya bertujuan untuk membantu proses kelahiran. Tapi akibatnya bisa membuat susah untuk tidur.



Berat Badan


Setiap wanita pasti mengalami perubahan berat badan yang berbeda beda. Pertambahan berat badan ini bukan hanya akibat karena berat si bayi, tetapi organ organ yang mendukung kehamilan juga mengalami pertambahan massa.



Pada Bayi


Bayi masih terus tumbuh dan bergerak, tetapi fase ini sudah sedikit sisa ruangan dalam rahim ibu. Karena itu, wajar saja jika seorang ibu hamil jarang merasakan gerakan dan tendangan bayi bila dibanding trimester yang sebelumnya. Selama tahap ini, bayi akan terus tumbuh, dia bisa membuka dan menutup matanya, bahkan mengisap jempolnya. Posisi bayipun akan berubah, dengan arah kepala berada di bagian bawah, siap untuk lahir ke dunia. Saat lahir, bayi umumnya memiliki panjang rata-rata 48-55 cm dan berat rata rata 3,75 kg.



Susah tidur


Fase trimester ketiga ini adalah saat saat krusial bagi sang bayi dan calon ibu, karena di fase ini akan terjadi kelahiran. Oleh karenanya sang ibu harus banyak istirahat.
Susah tidur yang dialami sang ibu biasanya dikarenakan perut yang besar sulit untuk mendapatkan posisi nyaman, sering buang air kecil, dan gerakan sang bayi. Cara untuk meminimalisir susah tidur antara lain, buang air kecil sebelum tidur, pastikan suhu kamar hangat, gunakan peralatan tidur yang nyaman.


Itulah fase kehamilan trimester tiga yang kami himpun dari berbagai sumber, semoga bermanfaat.