Jual gamis anak perempuan murah
Beranda · Toko

Cara Menyikapi Anak Hiperaktif

Cara Menyikapi Anak Hiperaktif
Cara Menyikapi Anak Hiperaktif 

1. Menerima Keadaan Anak 

Mungkin cara yang terbaik adalah mengikhlaskan keadaan anak anda hiperaktif, belajar bersabar menghadapi mereka. Mereka memiliki perbedaaan sikap dengan anak lainnya, namun lihatlah sisi baik dan positifnya ada hikmah yang besar dibalik itu semua. Jadi, anda jangan merasa panik dan stress saat dihadapkan anak yang luar biasa. 

2. Menyediakan Sarana 

Untuk anak hiperaktif cendrung tidak bisa diam dan banyak bergerak, anak yang hiperaktif memiliki keterkaitan dengan lingkungannya. Semakin banyak sarana, semakin dia bergerak lebih dari anak lainnya. Segala hal yang disediakan di ruangan, anak hiperaktif cendrung mengutak-atik segalanya, lompat-lompat, teriak-teriak, dan lain-lain. Anda sediakan sarana untuk bermain bagi anak hiperaktif yang tidak berpotensi kecelakaan, terjatuh, ataupun yang menyebabkan resiko membahayakan. 

3. Kenali Bakat Anak 

Biasanya setiap anak memiliki bakat khusus, nah, sebagai orang tua yang baik memang diperlukan untuk mengetahui bakat anak. Ajaklah berbagai macam aktivitas yang baik bagi pertumbuhan dan perkembangan anak secara perlahan, jika ada salah satu hoby terdapat bakat yang ditunjukan oleh anak, maka galilah dan bimbing potensi bakat tersebut. Misalnya anak hiperaktif yang suka memasak, maka ajari dan berikan pujian dan hadiah atas keberhasilan mereka dalam melakukan sesuatu yang baik. Jika anak salah, jangan dimarahi, tapi diarahkan saja semampu anda. 

4. Berikan Perhatian dan Kasih Sayang 

Anak hiperaktif harus diberikan perhatian dan kasih sayang khusus, dan jangan berlebihan memanjakan anak hiperaktif. Memberikan pengetahuan dan mengajarkan anak hiperaktif perlahan melakukan segala hal dengan rapi. Misalnya bimbing anak menulis dengan rapi agar melatih kemampuan motorik anak. 


Semoga artikel cara menyikapi anak hiperaktif ini dapat menambah pengetahuan anda, sekian dan terimakasih, selamat mencoba.