Jual gamis anak perempuan murah

10 Tips Parenting Terbaik

10 Tips Parenting Terbaik


Seorang ahli psikologi di Amerika bernama Barton Goldsmith melakukan riset mendidik anak, katanya "mendidik anak bukan sekedar membuat anak menjadi apa yang kita inginkan, tetapi mempersiapkan 1 kehidupan". Berikut 10 tips parenting terbaik menurutnya:



1. Identifikasi kelebihan anak anda.


Sebagai orang tua anda harus lebih mengenal anak anda dibandingkan anak anda sendiri. Bila kita sudah mengetahui kelebihan anak kita, maka dukunglah dia, sehingga dia percaya diri akan kelebihannya itu.



2. Jangan menghukum


Menghukum bukanlah perilaku yang baik, karena hanya bisa memojokkan sang anak. Sistem reward & punishment jauh lebih baik daripada hanya sekedar menghukum. Karena setiap manusia memiliki kelebihan dan kekurangannya masing masing, jangan hanya fokus pada kekurangan/kesalahan sang anak.



3. Jangan Membentak


Membentak salah satu bentuk komunikasi yang kurang cocok diterapkan pada anak. Karena emosi anak belumlah stabil. Keberterimaan bentakan dalam sang anak tidak bisa kita bendung, dampak paling buruk dari anak yang sering terkena bentak adalah anak tersebut akan menjadi kasar ketika dewasa.



4. Jangan membandingkan


Membandingkan anak kita dengan keponakannya, atau anak orang lain adalah perilaku yang buruk. Dengan membandingkan itu, sang anak bisa melihat orang lain itu hanyalah saingannya. Padahal anak anak belum perlu berada dalam suasan kompetisi, mereka semestinya saling mengetahui kekurangan dan kelebihan dirinya dengan anak yang lain.



5. Cari bantuan


Hidup dengan anak kecil terkadang sangat membahagiakan, dan terkadang juga sangat menjengkelkan. Itulah hidup. Bukankah anda juga pernah membuat hal yang demikian pada orang tua anda? jika anda sedang menemukan jalan buntu dalam mendidik anak, jangan ragu untuk meminta pertolongan orang lain, yang terdekat adalah orang tua anda, atau kakek nenek dari sang anak.



6. Beri perhatian positif


Apresiasilah anak anda, atau berilah perthatian pada anak anda dengan jalan yang positif, ini penting untuk membuat anak anda faham bahwa ia adalah bagian dari keluarga..



7. Batasi penggunaan internet


Internet adalah zona "bebas", anak kecil tentu belum tau mana yang buruk dan mana yang baik. Batasilah penggunaannya, karena penggunaan internet yang tidak terkontrol pada anak bisa berbahaya untuk pola pikir sang anak.



8. Hidup anda berubah


Terima lah bahwa ketika anda memiliki anak, hidup anda akan berubah dalam berbagai aspek. Dan setiap perubahan itu membutuhkan pengorbanan. Misalkan saja anda selalu meluangkan waktu setiap hari untuk menonton televisi, dikarenakan ada anak mungkin hal ini tidak dapat dilakukan lagi. Terima lah, dan bersyukur. Bukankah anak kita adalah anugerah paling indah?



9. Jadilah contoh


Pikirlah bahwa anak anda itu mesin fotokopi. Mereka melihat, mencerna, dan meniru. Maka contohkanlah hal hal yang baik pada mereka, karena mereka meniru lebih cepat daripada yang anda bayangkan.



10. Jangan pernah menyerah


Senakal-nakalnya anak anda, bukankah itu tetap anak anda? jangan sampai kita menyerah dalam mendidik anak kita. Anak adalah amanah yang harus kita jaga sekuat tenaga.


Itulah 10 tips parenting terbaik, yang kami himpun.




baca juga:


Cara Membuat Anak Mendengarkan Kita


Tips Memilih Baju Muslim Anak


Waktu Yang Tepat Untuk Tes Kehamilan