Dengan beragamnya tugas dan kewajiban yang perlu dilakukan, seringkali seorang ibu rumah tangga bingung bagaimana cara menikmati waktu untuk dirinya sendiri (atau bisa juga disebut dengan me time). Padahal, me time memiliki banyak manfaat yang bisa berakibat positif terhadap konidisi psikologis maupun psikis seorang ibu.
Namun dalam pelaksanaanya, seorang ibu terkadang merasa khawatir jika melakukan me time ini Kekhawatiran itu bisa terjadi akibat perasaan bersalah, apa ibu harus meninggalkan anak dan suami untuk melakukan me time. Padahal sebetulnya, me time juga tidak harus selalu pergi ke tempat jauh dalam kurun waktu tertentu.
Lalu, kegaiatan me time seperti apa yang bisa ibu lakukan?
Kegiatan sederhana namun menyenangkan yang bisa ibu lakukan contohnya menekuni hobi. Hobi ini bisa berupa memasak, membaca buku, menonton, berkebun, melukis dan lain-lain. Dengan melakukan hobi, kita akan lebih bahagia karena sudah punya kesempatan melakukan hal yang kita suka.
Selain itu, kegiatan menonton juga bisa dijadikan pilihan. Ibu bisa sekedar menonton televisi atau streaming film di internet. Selain tidak memerlukan biaya banyak, ibu bisa sambil mengontrol kegiatan anak di rumah dengan melakukan kegiatan ini.
Atau, jika ibu ingin keluar rumah sementara waktu, reuni dengan kerabat lama juga bisa dilakukan. Selain menjalin silaturahmi, kegiatan ini mampu menyegarkan kembali mood dan pikiran.
Rekomendasi lain yang bisa ibu pertimbangkan yaitu, ibu juga bisa melakukan pijat refleksi atau creambath. Mengingat banyaknya pekerjaan rumah tangga yang harus ibu lakukan, melakukan pijat refleksi mampu membantu memperlancar peredaran darah dan membuat tubuh rileks.
Bagaimana cara menikmati me time bagi ibu rumah tangga?
- Melakukan kegiatan me time ketika anak sedang sekolah atau ketika suami sedang pergi bekerja. Dengan cara ini, ibu bisa optimal untuk melakukan kegiatan me time tanpa khawatir harus meninggalkan tugas utama mengurus suami dan anak.
- Lakukan kegiatan yang tidak harus memakan biaya dan waktu banyak. Contohnya seperti kegiatan-kegiatan yang sudah dijelaskan di atas.
- Bersyukur atas apa yang terjadi dihari ini. Seperti yang ditulis pada Al-Qur'an surah Ibrahim ayat 7 yang menjelaskan bahwa kita harus senantiasa bersyukur. "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti akan Aku tambah nikmat kepadamu."
Menjadi ibu rumah tanggan terkadang memang melelahkan. Namun, percayalah bahwa rasa lelah itu merupakan pahala yang harus dikumpulkan sebagai bekal di akhirat kelak.
Semoga artikel ini bermanfaat. Sampai berjumpa lagi pada artikel yang lainnya.