Jual gamis anak perempuan murah

Cara Memanfaatkan Waktu agar Ibu Rumah Tangga Tetap Produktif

Semua orang tentu ingin menjadi pribadi yang produktif. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI),  produktif /pro·duk·tif/ berarti mampu menghasilkan terus dan dipakai secara teratur untuk membentuk unsur-unsur baru. Sederhananya, produktif berarti melakukan sesuatu yang menghasilkan serta hasilnya dapat memberi manfaat berkelanjutan bagi orang banyak.
Ibu Rumah Tangga Produktif
Ibu Rumah Tangga Produktif
Masalahnya, apakah seorang ibu rumah tangga dapat menjadi produktif dengan semua kesibukan rumahnya? Tentu bisa. Produktif itu bukan berarti harus bekerja, bunda. Ada beberapa tips yang bisa bunda coba agar tetap produktif meski tak banyak keluar rumah.

1. Buat to-do-list dan goals

Agar bunda bisa lebih produktif selama di rumah, cobalah bunda buat to-do-list harian. Setelah itu, kerjakan semua to-do-list yang ada sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Apabila pekerjaan yang tercantum dalam to-do-list selesai lebih cepat, manfaatkan waktu luang tersebut untuk rehat sejenak ketimbang lanjut melakukan kegiatan rumah lainnya. Dengan begitu bunda dapat memanfaatkan waktu bunda dengan maksimal di rumah. Jika dirasa tugas rumah untuk hari ini terlalu banyak, bunda bisa mencicilnya sedikit demi sedikit agar semua pekerjaan yang telah ditulis dapat terselesaikan. Tentunya, berikan diri bunda apresiasi apabila bunda bisa menyelesaikan to-do-list tersebut.

2. Membuat blog

Bila bunda senang berbagi cerita ataupun menulis, bunda dapat membuat sebuah blog. Membuat blog kini tidaklah sulit. Dengan 5 menit saja bunda sudah bisa mempunyai blog pribadi. Bunda dapat menyimpan satu atau dua tulisan bunda dalam blog tersebut untuk dibaca oleh para peselancar internet. Ilmu pengetahuan dan pengalaman yang bunda bagikan melalui blog tersebut akan membantu orang lain yang mengalami hal yang serupa dengan bunda. Dengan begitu, bunda tetap produktif menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi orang lain tanpa perlu meninggalkan tanggung jawab mengurus rumah.

3. Membuka kelas umum gratis

Jika bunda punya kemampuan public speaking (berbicara di depan umum) yang cukup baik, bunda bisa membuat sebuah seminar kecil atau kelas pelatihan untuk masyarakat. Tema yang diangkat bisa berhubungan tentang pendidikan, kesehatan, bahkan bisnis UMKM. Bunda bisa memanfaatkan ruang tamu di rumah bunda untuk mengadakan seminar tersebut. Bunda hanya perlu membuat seminar sebulan sekali atau triwulan sekali mengenai topik-topik tersebut. Dengan begitu, bunda dapat mengedukasi serta memotivasi masyarakat di lingkungan bunda agar lebih sadar pendidikan, kesehatan, ataupun pentingnya berbisnis.

4. Berbisnis

Berbisnis tentu menjadi salah satu cara agar bunda tetap bisa produktif di rumah. Dengan berbinis, bunda dapat mengembangkan potensi diri bunda serta bisa memberi manfaat ke banyak orang di sekitar bunda. Bunda bisa memberdayakan orang-orang di sekitar bunda untuk membantu bisnis bunda. Dengan begitu, bunda dapat tetap mengerjakan pekerjaan rumah sambil memberi manfaat untuk orang sekitar. Bunda bisa membaca tulisan Cara Memulai Usaha Sampingan bagi Ibu Rumah Tangga.

Itulah beberapa hal yang bisa bunda coba lakukan agar tetap produktif selama berada di rumah. Bunda bisa mencoba salah satunya atau semua ide tersebut untuk memaksimalkan manfaat yang bisa bunda sebarkan. Semoga bermanfaat, selamat mencoba dan sampai jumpa di tulisan Bajuyuli lainnya.